Logo HUT ke-33 Kota Tangerang, sengaja diperkenalkan lebih awal untuk membangun semarak dan antusiasme masyarakat menjelang ragam rangkaian HUT pada Februari 2026 mendatang.
Dalam acara yang dihadiri oleh beberapa pejabat Pemerintah Kota Tangerang, Walikota Kota Tangerang, H. Sachrudin, Wakil Walikota Kota Tangerang, H. Maryono Hasan, Sekertaris Daerah Kota Tangerang, Ketua DPRD Kota Tangerang H. Rusdi Alam, S.Th.I., M.S.M, Forkopimda yang diwakili, Kejaksaan Kota Tangerang, Kapolres Metro Tangerang Kota yang diwakili, Dandim 0506/Tangerang yang diwakili. Serta jajaran Dinas Kominfo, Dinas Sosial, dan perwakilan Ketua Organisasi Media.
Wali Kota Tangerang Sachrudin dalam pemaparannya mengatakan, logo tersebut merupakan hasil sayembara yang melibatkan partisipasi masyarakat luas dan terpilih karya atas Taufik Nugraha.
“Ada tiga hal penting dalam merayakan HUT ke-33 Kota Tangerang. Pertama, dalam perayaan dilaksanakan dengan kesederhanaan namun tetap berkualitas. Kedua, kegiatan diutamakan secara sosial atau saling membantu. Ketiga, menjadikan 2026 atau umur 33 menjadi tahun yang berkualitas,” papar Sachrudin.
Tema ”Bersama Melayani Tiada Henti”
Kota Tangerang menegaskan jati dirinya sebagai kota kolaboratif yang mengutamakan pelayanan publik yang berkesinambungan, humanis, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat. (Erwin KJK)

0Komentar